Selasa, 14 Oktober 2014

CARA CEPAT MEMAHAMI PELAJARAN

memahami pelajaran bagi sebagian besar siswa teramatlah sulit. apalagi pelajaran yang memang tidak disukai, walau materinya tidak sulit karena tidak suka maka pemahaman terhadap pelajaran pun jadi sulit. padahal memahami pelajaran agar mudah diingat sebenarnya tidaklah terlalu sulit. bagaimanapun juga pemahaman materi menunjang untuk meraih prestasi yang sebaik-baiknya.

ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar cepat memahami pelajaran yang diajarkan.

1. Mendengarkan
setiap guru yang sedang menjelaskan coba dengarkan baik-baik,dengan menatap raut muka guru yang sedang menjelaskan karena itu akan membantu  untuk lebih mencerna penjelasan materi yang disampaikan oleh guru maupun dosen.

2. Bertanya
ketika penjelasan guru ada kata-kata yang kurang paham maka tanyakanlah. setiap merasa bingung terhadap penjelasan guru tanyakanlah. untuk mempermudah membantu pemahaman mintalah pada guru untuk membuat contoh dari materi yang dijelaskan kemudian kaitkan antara penjelasan guru dan contoh tersebut.

3. Membuat catatan
Catatlah setiap penjelasan guru yang memang tidak terdapat di buku panduan. dengan begitu referensi untuk memahami suatu soal atau permasalahan menjadi lebih variatif. 

4. Bacalah
ulangi kembali materi pelajaran yang telah disampaikan dengan membaca. kalau masih terdapat rumus atau paragraf yang belum paham dari materi yang disamapikan maka segeralah tanyakanlah kembali.

5. Membuat soal
untuk benar-benar membuktikan sejauh mana dalam memahami pelajaran buatlah sendiri contoh-contoh soal dari materi yang telah disampaikan. dengan membuat soal sendiri secara tidak langsung kalian sedang bertanya pada diri sendiri untuk menjawab soal-soal tadi. ini adalah cara yang paling efektif untuk cepat memahami materi pelajaran.

dengan memahami pelajaran sebaik-baiknya maka ketika tiba saatnya tes atau ujian, bisa mengerjakan soal-soal dengan benar. selamat mencobaa. GOOD LUCK.

Tidak ada komentar: